BLOG DALAM MASA PERBAIKAN!!

Senin, 20 Oktober 2014

kisah renungan



Pada suatu acara seminar yang dihadiri oleh sekitar 50 peserta.
Tiba-tiba sang Motivator berhenti berkata-kata dan mulai memberikan balon kepada semua peserta.
Dan kepada mereka semua peserta diminta untuk menulis namanya di balon tersebut dengan menggunakan spidol.
Kemudian semua balon dikumpulkan dan dimasukkan ke dalam ruangan lain.
Sekarang semua peserta diperintahkan untuk masuk ke ruangan itu dan diminta untuk menemukan balon yang telah tertulis nama mereka masing-masing, dan diberi waktu hanya 5 menit untuk menemukannya.
Semua orang panik mencari nama mereka, bertabrakan satu sama lain, mendorong dan berebut dengan orang lain disekitarnya sehingga terjadi kekacauan.
Waktu 5 menit sudah usai, tidak ada seorangpun yang bisa menemukan balon mereka sendiri sesuai dengan nama mereka.
Sekarang masing masing diminta untuk secara acak mengambil sembarang balon dan memberikannya kepada orang yang namanya tertulis di atasnya.
Dalam beberapa menit semua orang punya balon mereka sendiri.
Akhirnya sang Motivator berkata :
"Kejadian yg baru terjadi ini mirip dan sering terjadi dalam kehidupan kita sehari-hari"
"Semua orang sibuk mencari kebahagiaan untuk diri sendiri, seperti dengan mencari balon mereka sendiri dan banyak yang gagal.
Mereka baru berhasil mendapatkannya ketika mereka memberikan kebahagiaan kepada orang lain (memberikan balon kepada pemiliknya)."

Kebahagiaan kita terletak pada kebahagiaan orang lain. Beri kebahagiaan kepada orang lain, maka insyaAllah kitapun akan mendapatkan kebahagiaan diri kita sendiri.

Sebuah kisah yang singkat ini setidaknya mari kita sama-sama renungkan guna mencari hikmah yang terkandung di dalamnya.
semoga yang sedikit ini bermanfaat..

Tanda Hati Mati



Hati merupakan dimana tempat niat berasal, hati yang dimaksud dsini adalah hati bukan berbentuk fisik tapi hati yang bersifat rohani. Sehingga dari hati inilah timbul segala macam keluh kesah, keinginan, hasrat, dengki dan lain lainnya, baik yang baik maupun tidak. Nah, hujatul Islam atau yang biasa kita kenal dengan Imam Ghazali seorang ahli Agama di bidang filsafat, teolog, tasawuf memberikan informasi kepada kita bahwa ada 10 tanda orang yang mati hatinya, apa sajakah, berikut adalah yang dimaksud:

Sahabatku, inilah diantara tanda-tanda hati yang mati:
1."Tarkush sholah" Berani meninggalkan sholat fardhu
2. "Adzdzanbu bil farhi" Tenang tanpa merasa berdosa padahal sedang melakukan dosa besar (QS 7:3)
3. "Karhul Qur'an" Tidak mau membaca bahkan menjauh dengan ayat-ayat Alqur'an
4. "Hubbul ma'asyi" Terus menerus ma'siyat
5. "Asikhru" Sibuknya hanya mempergunjing dan buruk sangka, serta merasa dirinya selalu lebih suci
6. "Ghodbul ulamai" Sangat benci dengan nasehat baik dan ulama
7, "Qolbul hajari" Tidak ada rasa takut akan peringatan kematian, kuburan dan akhirat
8. "Himmatuhul bathni" Gilanya pada dunia tanpa peduli halal haram yang penting kaya
10. "Anaaniyyun" tidak mau tau, "cuek" atau masa bodoh keadaan orang lain, saudara bahkan bisa jadi keluarganya sekalipun menderita
11. "Al intiqoom" Pendendam hebat
12. "Albukhlu" sangat pelit
13, "Ghodhbaanun" cepat marah karena keangkuhan dan dengki. 

Semoga yang sedikit ini bisa bermanfaat..